BERITA PESTA

Pembukaan Kelas Dasar-Dasar Iman Kristen (DIK) dan Studi Injil Markus (SIM) September/Oktober 2018

 
Gambar dari Kusuma Ks
Pembukaan Kelas Dasar-Dasar Iman Kristen (DIK) dan Studi Injil Markus (SIM) September/Oktober 2018
oleh Kusuma Ks - Kamis, 25 Oktober 2018, 16:28
 

Kelas DIK dan SIM

Pada September/Oktober 2018, PESTA menyelenggarakan dua kelas diskusi, yaitu kelas DIK dan kelas SIM. Kelas DIK adalah kelas yang wajib diikuti oleh peserta baru PESTA, sedangkan kelas SIM adalah kelas baru yang hanya dapat diikuti oleh peserta yang telah lulus kelas DIK. Kedua kelas ini dibuka pada 17 September 2018. Kami sangat bersyukur karena ada peningkatan jumlah peserta baru untuk kelas DIK. Jika biasanya hanya berjumlah sekitar 25 peserta, kali ini kelas DIK diikuti oleh 44 peserta. Puji Tuhan! Kiranya semua peserta bisa mengikuti diskusi dengan baik sampai selesai. Untuk kelas SIM, meski ini adalah kelas baru, kami juga bersyukur karena sebanyak 25 alumni PESTA bergabung untuk belajar bersama dalam kelas ini. Mohon dukungan doa dari Pembaca Berita PESTA agar diskusi dalam dua kelas ini berjalan dengan lancar. Kiranya peserta mendapat banyak berkat dari Tuhan, dan Roh Kudus menuntun peserta agar makin terbuka pengertiannya akan kebenaran firman Tuhan.